Kompleks Masjid ini meliputi 10 hektar. Terdapat tiga bangunan utama yang diatur dalam bentuk huruf U, dengan kubah masjid ditengahnya; Seluruh bangunan memiliki bubungan, atap keramik, sementara ditengah masjid memiliki empat menara masjid. Atap tengah menyerupai atap joglo, rumah traditional khas jawa, dan melambangkan langkah kebangkitan menuju surga atau untuk mencapai berkat Tuhan. Bangunan panjang yang membentuk lengan dari huruf U merupakan perpustakaan dan aula yang berurutan; aula tersebut dapat menampung hingga 2000 orang.